Oleh: Mira TJ (4738) 21 tahun yang lalu
Saya ingin belajar "membaca" lighting dari suatu foto studio. Tadinya saya sering buka-buka katalog gratisan yg buanyaakk sekali di sini. Trus ceritanya mau di-scan dan dimasukkan ke forum FN. Tapi pikir2...nanti dari segi copyright-nya gimana. Kalo yg punya foto tahu, dan keberatan fotonya dipublisitaskan di FN, mampuslah awak. So, pikir2, di FN kan banyak foto, kenapa ngga belajar dari foto2 yg ada di FN saja. Untuk pertama-tama yaaaa saya nodong salah satu dari juragan kembar FN: LetJen Kristupa. Untuk foto yg ini, saya lihat lightingnya ada dari 2 sumber. Satu di kiri belakang backround(kuat). Satu di kanan depan (kekuatannyanya mungkin setengahnya atau dua per tiga dari sumber pertama). Ngga tau kalo ada lampu ketiga, masih tanda tanya buat saya. Yang saya agak penasaran itu propnya. Kesannya bahan yg dipakai untuk background itu seamless paper. Tapi kok bidang dimana selop dan gelas ditaruh, mengkilap sekali kayak bahan acrylic. Padahal ngga ada garis di belakang sana, kayak seamless saja. Emang sih, saya bisa japri sama LetJen Kris kalo mo tanya2 soal photo setting-nya dia. Cuma, menjunjung semangat keterbukaan di antara kita semua :D :D :D juga supaya yang belajar dan mengajar bukan saya & Kris aja :D :D :D juga supaya teman-teman yg lainnya aktif, saya buka di forum. Ada yg mau berbaik hati menjawab pertanyaan2 saya?
Oleh: Heri C., Winale (5653) 21 tahun yang lalu
Perkiraan saya kalaupun bahan bg dari aclyric tidak akan menghasilkan bayang objek sejelas cermin memantulkan bayang seperti foto di atas. Saya melihat paling tidak ada 4 sumber cahaya yg dipakai. Kiri-kanan dan muka-belakang. Pantulan cahaya dari gelas sudah jelas menunjukkan posisi sumber ke-3 lampu. Dan posisi yang ke-4 ialah dari belakang background yang menghujam ke arah si juru foto! Efek sumber cahaya yg ke-4 ini sering disebut fenomena translucence (cahaya menembus tapi tidak transparan). Kalaupun tidak dari belakang "toward" si juru foto, kemungkinan lampu ke-4 datang dari arah depan-atas si pemotret! Baik dari arah belakang dan depan-atas kepala si juru foto, akan menghasilkan efek translucence yg kurang lebih sama pada backgound kain/kertas putih yang dilapisi plastik. Sumber lampu yg datang dari arah depan (dan kiri-kanan) kemungkinan besar memakai light tent (kain kasa putih untuk mendifusikan arah cahaya). Sumber cahaya yang datang dari berbagai "penjuru" angin itulah yang menye- babkan background menjadi tidak berpantul seperti bidang datar di fg. Itulah semua menurut saya. Selebihnya...au ah gelap!
Oleh: Kristupa W Saragih (176444) 21 tahun yang lalu
Nggak saya jawab dulu, kan? :) Biar yang me-reply memberikan analisis masing-masing. Setelah 5 reply berisi analisis, akan saya jawab. Janji ;)
Oleh: Irwansyah S (52460) 21 tahun yang lalu
Mir, sebenarnya saya mau nimbrung, sudah 7 menit berpikir dan kepala saya tambah mumet. Nampaknya benda yang difoto ini diatas kaca bening yang dibawahnya ada kertas seamless putih hingga ke BG. Lighting kiri kanan dan atas, serta satu khusus untuk BG putih. Tidak ada deh yang frontal ke arah juru foto seperti diduga mas Herry. Ini saja yach, soalnya nggak sempat mikir lagi, nanti mana ada waktu untuk lihat galeri?. Cheers, Irwans
Oleh: Kartono Kho (1438) 21 tahun yang lalu
Wah photonya terlalu kecil untuk menganalisa lighning nih... tapi ini yang bisa saya tebak: Paling tidak Bung Kris memakai 2 lampu, satu dari kiri atas atak miring kebawah (tapi tetap mengarah ke background yang kemungkinan kertas seamless putih) sedangkan lampu satunya lagi dari kanan atas mengarah ke background (kelihatannya lampu yang ini lebih soft). Gelas dan sepatu ditaruh diatas kaca dengan alas kertas seamless putih. Yang agak aneh itu kira2 dibayangan hak sepatu itu ada garis lurus... apakah ada light dari sisi kiri yang kuat tapi koq sepatunya ngak memberikan bayangan... wah musti bersemedi dulu untuk membayangkan kondisi lighningnya... Cheers, Kartono :)
Bung Irwansyah, cahaya yang mengarah ke juru foto yg saya duga itu datangnya dari belakang background itu sendiri, jadi background itu terdifusi untuk pencapaian hasil seperti foto terlampir. Teknik ini biasa saja sebetulnya, cuma memang itu sebatas dugaan saya diterapkan pada foto di atas.
Ayo dong, Masih kurang ni yg nimbrung. Jangan bikin sebagian besar FN'ers berpikir bahwa fotografer studio yg ada di FN cuma nama-nama di atas itu saja. Tengs, MTJ
Oleh: Muhammad Reza, Kodok (15273) 21 tahun yang lalu
waks........ udah pada komplit nih ngasih ide lightingnya... Kalo saya satuin aja gimana ya? a. posisi lampu 1. (atau lampu ke-4 menurut mas Herry)di belakang object (translucence)dengan posisi diafragma pada flashmeter kira2 16 atau 22 b. posisi lampu 2 ada di sebelah kanan mas Kris (tidak menggunakan softbox... hanya payung mungkin atau hanya denga standard reflector)dengan posisi diafragma kira2 8 c. kaca yang dilapisi kertas seamless warna putih yang juga berfungsi sbg reflektor. d. standard reflector atau styrofoam di depan kiri dan kanan object Itu saja.... Mungkin saya salah, karena saya kurang berpengalaman di product lighting... Mohon Mas Kris sudi berbagi.... Thnx!!!
Oleh: Indra Dhani (65099) 21 tahun yang lalu
Mungkin nggak pakai yg seperti gambar ini, trus buat nampilin bayangan dilapisin kaca diatasnya....
Saya pakai 2 lampu: satu dengan softbox dan satu dengan umbrella. Untuk background dan table saya pakai acrylic, supaya kesannya lebih bersih dan bisa menampilkan refleksi
Just as simple?.
Iya...kecele deh kita! Cuma dua lampu...as simple as that!
Saya selalu berpegang pada satu akronim KISS = Keep It Simple Stupid... Sorry, ini bukan "kata-kata kasar", tapi memang itulah akronim yang banyak dikenal supaya gampang mengingatnya. Ada beberapa penjelasan: 1. Acrylic punya "daya pantul" yang bagus, terlihat dari refleksi di foto tersebut 2. Jarak kedua flash ke kamera sangat dekat, sehingga bisa "terang semua" alias hampir rata. Kalau mau buat selective lighting malah harus pakai snoot atau projection attachment. 3. Acrylic juga sedikit memantulkan cahaya lampu, shadow akan tereduksi sedikit
Oleh: Hillaryo Oscar (5752) 21 tahun yang lalu
aduh gw jadi bingung
Oleh: Barda Legawa (44) 20 tahun yang lalu
Yang pasti arah lighting dari kiri objek,trus untuk aksesoris yang dipakai daku nad isa mastiin soalnya daku ndak bisa liat texturnya untuk mengkategorikan apakah anda peke hardlight (Standard replektor,payung,etc) ato anda pake softlight (sopbox/bounce), tapi kalo buat tebak2an aja sih kayaknya nda pake sopbox + replektor, namanya tebakan ya bisa bener bisa salah,bukan begitu sodare?lighting kok buat tebak2an
Oleh: Matius Cahyadi A. (481) 19 tahun yang lalu
foto diatas di foto dengan alat still life table acrilic putih satu lengkungan dengan lampu sobfbox di tembakkan dari arah belakang... tidak tepat ditengah tapi dari samping kiri belakakang cahaya putih digelas caranya dari depan di gunakan reflektor putih untuk memberikan pantulan di glas. tebelnya mirip yg di gambarkan ama temen Indra dani jika menggunakan front lihgt maka bayangan sepatu yg kedepan tidak akan ada.. (boleh anda coba sendiri menggukan kaca) jika menggukan side light kiri ato kanan sama aja.. maka bayangan dikaca dekat lampu tidak akan ada... itu menutur saya moga2x bener jawabannya..
Oleh: Valdy Prawhesmara (21899) 19 tahun yang lalu
Wah, thx banget... Lagi bener2 pengen belajar... Keep It Simple...NIce Ide Mas Kris
Oleh: EfRichard (3) 19 tahun yang lalu
kalo soal backdrop .. high contrast + depthnya tipis jadi kesannya minus horizon.. max 2 key +1 fill_in cuma contrastnya dapet .. jadi ilang deh tambalannya (light yang ngak rata)