Oleh: Leonardo Setiabudi (1478) 21 tahun yang lalu
Kepada para anggota FN yang saya hormati, saya adalah fotografer amatir yang belum tau apa apa. Saya melalui Forum ini ingin menanyakan pendapat anda, Menurut anda semua Untuk: 1. Film BW 2. Film color dan 3. slide. menurut anda film jenis apa yang baik. kalo bisa tolong diberikan keterangannya untuk saya pelajari lebih dalam.
Oleh: Ilias Irawan (57864) 21 tahun yang lalu
Semua film bagus kata yg jualnya, kecuali yg expired :D Saya sih ikut kata yg jual aja :D Salam....
Oleh: Nugroho Adhi, FGPLE (778) 21 tahun yang lalu
Setuju dengan mas Ilias, yang expired juga nggak masalah asal jangan lewat dari 6 bulan untuk kodak, dan 3 bulan untuk fuji. Untuk pemakaian, tergantung mau pakai yang mana dan kekuatan kantong, kalo punya uang untuk dibuang2, pakai slide karena dengan slide, what you see is what you get, cuma hasilnya nggak bisa dikoreksi. Negatif, lumayan buat latihan atau jeprat-jepret acara rame2 yang nggak komersial. Kalau bw, bagusnya sih buat human interest atau old buildings atau segala sesuatu yang ingin ditonjolkan kesan kunonya. Itu semua MPS alias Menurut Pendapat Saya. Kulkas di rumah saya isinya film expired semua :D
Oleh: Myra Susanti (4158) 21 tahun yang lalu
kalau cuma eksperimen iseng2 expired juga bisa dimanfaatkan lho! :)
Oleh: Budi Santoso Agung P (14506) 21 tahun yang lalu
paling bagus coba aja semua satu2...biar sreg dan mantap...setelah tahu semua, pilih satu merk utk satu jenis, mis: utk bw pake kodak t400cn..jd kebiasaan ngeseting gak berubah-ubah...usahakan jg cuci cetak di satu lab yg tetap aja..salam :)
Oleh: Arbain Rambey (103716) 21 tahun yang lalu
Ini memang pertanyaan khas pemula: apa kamera terbaik, apa film terbaik..dll semua yang terbaik. Jadi jawabannya: tidak ada jawabannya. Kalau ada yang terbaik, nanti yang tidak terbaik tidak laku dong ? Semua barang ada keunggulannya masing2. Jadi, benar seperti saran di atas. Coba dulu semua mereka sampai Anda sendiri tahu pada apa yang Anda butuhkan. Dalam ilmu apa pun berlaku pedoman ini: Coba dulu baru nanya. Kalau nanya dulu baru coba, biasanya selain pertanyaannya tidak berbobot, Anda pun tidak tahu makna jawaban yang didapat..
Om Arbain: :O
Oleh: rahadea bhaswara (3590) 21 tahun yang lalu
ayo...coba...coba...coba...coba...terus!:D toh harga film jauh lebih murah dibanding kamera, lensa dan alat foto grafi yang lain! :-? cuma paling deras juga keluar duitnya!:D ayo...coba...coba...coba...coba...terus!:D
Oleh: Rosihan Arief (537) 21 tahun yang lalu
tul coba aja dulu mas, kalo saya udah coba aga' banyaklah tapi yang saya tahu bagus masih sedikit, blum lagi penggunaanya. yang saya tahu itu konsistensi dengan satu film dulu sebelum pindah ke lain film. Ada fotografer yang sempat saya asisteni (bhsnya blepotan) melakukan test film lagi sebelum shot untuk kliennya, skitar 80 rol format 120 untuk 3 object. (dia abiskan 3 macam jenis film positip 120 untuk test). Kata fotografer ini dia sangat senang dgn fuji NPH 800 ( sudah tida' di produksi lagi, makanya dia sakit hati) di rate iso 640 atau turun 1/3 atau 1/2 stop. ini hanya sekedar crita sdikit tentang film yang mengena di hati atau tida', yang jelas apapun yang saya critakan atau orang lain crita jangan percaya dulu sebelum di buktikan.
Oleh: Muhammad Reza, Kodok (15273) 21 tahun yang lalu
Bang Rabain, ngingetin saya ama jawaban Abror 10 tahun yang lalu!!! :)) :))
Oleh: Eggy Siagian (8395) 21 tahun yang lalu
setuju dengan bang Arbain..asal duitnya kuat ajeee hehehehe