Oleh: Indira Mulyawan (359) 19 tahun yang lalu
Saya menggunakan kamera nikon D70 + lampu SB 800 dengan menggunakan dome diffuser tetapi bayangan tetap nampak, bagaimana caranya agar bayangan tidak nampak
Oleh: Dimas Apriano (454) 19 tahun yang lalu
wah, bayangan? kalo ga ada bayangan hantu dong? kayaknya terlalu keras mungkin flashnya..
Oleh: Dhian Raharjo (11690) 19 tahun yang lalu
terlalu dekat dengan obyeknya, mungkin?
Oleh: Bernardo Halim, jeber (19660) 19 tahun yang lalu
contohnya dong...
Oleh: Yoni Tan (13785) 19 tahun yang lalu
Kalau mau nggak keliatan bayangan sih justru bounce keatas aja tanpa dome diffuser, cuman yah harus ada atapnya dulu kali yah :P
Oleh: Dany Kartiono (20924) 19 tahun yang lalu
ya musti bawak atap dong.. :)
Oleh: Halim Effendy (2837) 19 tahun yang lalu
Jarak objek dgn Bg jangan teerlalu dekat, flash di bounce keatas.. :)
Oleh: Andy Samuel (2482) 19 tahun yang lalu
setahu saya, resep supaya bayangan nggak nampak ( kalau memakai flash ) adalah dilawan dengan flash lain dari sudut yang berlawanan. Kalau pake system lighting sih biasanya backgroundnya ditembak juga dgn lampu.
Oleh: U Gumilar SNSSS, Ugie (21374) 19 tahun yang lalu
cobain Lightsphere II nya gary fong