Oleh: Fendra (7588) 19 tahun yang lalu
Sekedar berbagi dengan penggila IR :D Ini merupakan hasil foto IR (coba-coba) dengan menggunakan kamera Canon PS A 400 ditambah filter hoya R72.
Oleh: Syaefullah Kamal (36528) 19 tahun yang lalu
yg specific dong please. pake mode warna apa, white balance , cara pasangnya dll
Pada Kamera: saya set di Manual mode dengan ISO 50 dan WB di auto Filter R72 saya pegang dan ditempel pada ujung lensa kamera Pengolahan di PS: Mainin Channel Mixer dan menset: Output channel RED: Source channel RED 0 % dan BLUE 100 % Output channel GREEN: Source channel GREEN 0 % dan BLUE 100 % Output channel BLUE: Source channel BLUE 0 % dan RED 100% Kritik dan saran sangat saya harapkan, khususnya kepada para ahli IR :) Salam..
Oleh: Guewin_WY ( Wiwin Yulius ) (103497) 19 tahun yang lalu
Berapa menit ? eh apa berapa detik ? :D
Wah soal berapa detiknya, saya juga kurang tau (maklum masih amatiran :D) yg jelas saya set di ISO paling rendah yaitu 50
lama ngak? kira2 aja
Ngga lama koq, pokoknya standar foto klo pake ISO 50 aja. Soalnya yg lama itu waktu loadingnya (save foto setelah menjepret).
Oleh: D. Setiadi (81319) 19 tahun yang lalu
Lah..ini motret sendiri gak? masa gak tau? emang gak ada exifnya? emang di kameranya gak keliatan datanya? :-?
Iya motret sendiri, tapi saya blum liat datanya (engga tau cara ngeliat datanya secara detail :D)
Oleh: D. Risanti (56932) 19 tahun yang lalu
ayo dunk data exifnya ..... :-w
klo diatas pake shutter speed 1 detik. Klo mau liat foto yg lainya bisa liat di http://www.kamera-digital.com/forum/viewtopic.php?TopicID=6441&page=0#49594 sekalian bisa diliat exif datanya sendiri. :D