Oleh: Gusti Udani (347) 18 tahun yang lalu
Tolong para senior FN, 300d ini kena apa ya?. ada cacat horisontal pada bagian 1/3 di atas, kelihatan lebih terang, padahal tembok warna dan kecerahannya sama. Lensa juga udah saya ganti, hasil tetap sama.
Oleh: D. Setiadi (81319) 18 tahun yang lalu
Seperti ada pantulan cahaya dari belakang kamu...:-?Motretnya pake flash kah?Di belakang kamu ada apa? jendela? cermin?
Oleh: Bruno Susanto (5575) 18 tahun yang lalu
iya kelihatannya pantulan cermin deh
Oleh: Michael Brian (20189) 18 tahun yang lalu
coba ganti ato pindah posisi.. outdoor gmana?
Oleh: Judhi Prasetyo. (38908) 18 tahun yang lalu
cuma satu foto ini? ada foto lain yg jg sama problemnya?
Oleh: D. Chen (45239) 18 tahun yang lalu
Wah... ada penampakan nih, tatut ;)) Kalau di setiap jepretan lainnya ada bayangan ini, juga setelah diganti lensa lain, kesimpulannya yg bisa ditarik bisa beberapa penyebab, bisa saja sensor. Tapi kelihatannya seperti bayangan cermin, apakah mirror viewfinder tidak naik sempurna sewaktu shutter release? Kalau banding akibat medan magnet sih garisnya bukan spt itu.
Kok saya jadi kebayang kaca jendela nako ya...:-?
terima kasih respon kawan2x senior. terutama pak D.Chen. iya,foto diatas tanpa flash,di tembok juga gak ada pantulan cermin, tapi setiap foto indoor atau outdoor, mesti ada garis horisontal yang lebih terang ( yang seperti pantulan cermin, coba besok aku post foto outdoor, moga lebih membantu analisanya). Sebenarnya Camera masih ada garansi datascript sampai maret ini. jadi bingung juga , takut lama nginap di angkasa :) . Bagaimana pendapat kawan2x ??
Oleh: Widjita Raya Muljadi (98740) 18 tahun yang lalu
kliatannya ini masalah shutter gak syncron....mending cepetan bawa ke datascript deh mumpung masih garansi....
Oleh: Hans T Winata (62931) 18 tahun yang lalu
Yup , curtain sensor dgn mirrornya gak sinkron , ada jeda saat nutup , area OE itu dapat exposure lbh lama ktimbang area sensor lainnya . Bawa ke datascript ;jelaskan dgn kata2 yg sama dan bawa file fotonya (di print) ,jangan minta di service timingnya ,minta ganti shutter set aja ,mumpung garansi!
Oleh: Bernardo Halim, jeber (19660) 18 tahun yang lalu
bocor kayanya IMHO
Oleh: iing Gunawan, sidoel (27236) 18 tahun yang lalu
wah kalo liat dari sample itu sih kayanya udah ngaco banget tuh kak 300dnya
Thanks atas saran kawan senior, kamera uda gusti klaim kan garansi, berhubung dulu beli nya lewat sumber bahagia,surabaya. maka gusti kembalikan lewat sumber bahagia. Semoga di respon cepat oleh pihak datascript. thanks
Oleh: Dimas Mahardhika (6336) 18 tahun yang lalu
mudah2an... cuman bisa bantu doa deh boss... kalo harapan .. hmm jgn terlalu di harepin.. ;) *peace