Oleh: A. Hanief AN (1219) 18 tahun yang lalu
Saya kebetulan lagi seneng belajar diving nih. Kebetulan hobby fotografi juga. Kebetulan udah ada EOS 350D. Kalo pengen bisa dipake motret underwater, tambah asesorisnya apa nih yang murah-meriah aja, maklum budget lumayan cekak.hehe. Kisaran harganya juga ya. Katanya housing/underwater case untuk 350D mahal, dan mending pake pocket aja ya? Tapi masak beli kamera lagi sih, kalo untuk yang ini aja, belum lunas utangnya? hehe. eh iya, sekalian info dimana bisa dapetin asesorisnya itu ya... Makasih bungetzz.
Oleh: Ucok P. Harahap (40158) 18 tahun yang lalu
Casing yang spesial di-desain untuk 350D / digital SLR lainnya tentu sangat mahal, bisa lebih mahal dari harga kameranya. Untuk yang agak terjangkau, bisa beli yang kaya kantong plastik. Jangan berharap banyak dengan casing seperti ini karena cuma bisa dipakai "main air". Di toko2 peralatan diving / outdoor equipment biasanya ada model seperti itu. Atau coba liat2 katalog online di BH Photo Video. Para penggemar diving yang juga hobi foto biasanya menggunakan kamera pocket dengan kemampuan mirip SLR yang mempunya housing underwater. Cari housing underwaternya dulu (apakah tersedia), baru beli kameranya. Setau saya di FN banyak yang suka diving, salah satunya ada Bos Kapal Selam di Bali, Mr. Dotulong yang bisa menjelasakan lebih lengkap :).
Oleh: Putra Djohan (12182) 18 tahun yang lalu
kayaknya ada casing underwater buat 1ds mark II yg bisa dipake di 20D,dan harganya $400 kalo gak salah....tapi udah discount buat pelajar :)
Oleh: Michael Brian (20189) 18 tahun yang lalu
kayanya mendingan pake prosumer aja deh..
Oleh: Suryo Priyantoro, UYO (149423) 18 tahun yang lalu
http://www.ewamarine.com/
Oleh: Kaufik Anril (37441) 18 tahun yang lalu
Housing SLR yg kokoh dan murah... www.ikelite.com www.seaandsea.com www.10bar.com
Oleh: Guewin_WY ( Wiwin Yulius ) (103497) 18 tahun yang lalu
Tapi mahal kak Anril :D
Oleh: Heru Tjandranata (11165) 18 tahun yang lalu
Saya pakai Aquapac. www.aquapac.net. Bisa masuk Dynax 7D, Dynax 5D, EOS 300D. Kelemahannya, plastik bagian lensanya perlu berhati2 supaya nggak mletot waktu dipakai under water, atau nanti fotonya akan distorted. Beli di SG, lupa di toko apa. Di Indo gak ada yg jual yang buat SLR.
Oleh: Charles Lorryman, CHARLIE (5006) 18 tahun yang lalu
Pakai Canon A95 aja, harganya +/- 3 jutaan Trus tambah housing underwaternya +/- 2 jutaan, housingnya tahan sampai kedalaman 40 meter...
Oleh: Nia Aritonang (3993) 18 tahun yang lalu
yang jelas kalau housing buat DSLR pasti mahal,lebih mahal dari kameranya,asesoris nya juga mahal, karena biasa nya semua housing tidak disertakan domeport (untuk mengcover lens nya) jadi tambah lagi mahalnya, dengan beli satu kamera pocket+housing masih jauh lebih murah daripada housing buat canon 350D nya (blom termasuk domeport nya).. prosumer agak lebih mahal dari pocket (tetap lebih murah dari pada beli housing canon 350D), tapi tentunya hasil lebih baik dari pocket digital. Dijakarta bisa ke aquasport jl.bangka kemang,atau ke divemaster hotel hilton selamat menikmati keindahan bawah laut