Oleh: Didik Witono (10876) 18 tahun yang lalu
Kawans, Terutama pakar format besar, saya masih belum mudeng betul tentang rata-rata ukuran lensa view kamera. Secara fisik baik diameter maupun panjang lensa2 format besar lebih kecil dari Medium Format, bahkan dengan format 135 pun relatif lebih kecil. Padahal View kamera membutuhkan bidang rekam [film] lebih besar dari medium format. Apakah ini berarti untuk merekam obyek dengan baik sebenarnya tidak diperlukan diameter optik yang lebar [fast lens] ? Trus kalau diamati foto2 format besar jarang yang tampil dengan pemainan DOF , hampir semua bagian foto selalu TAJAM Apakah ini pengaruh struktur lensa yang simpel sehingga permainan DOF menjadi sangat terbatas ? Tulimakacih untuk pencelahannya :-)
Oleh: Salahudin Damar Jaya, Jaya (45223) 18 tahun yang lalu
untuk membuat image besar tidak membutuhkan lensa yang besar, contohnya aja proyektor, lensanya kecil tapi hasil gambar di layar sangat besar. pengaruh besar imageitu hanya ada 2 yaitu. 1. focal leght (panjang fokus) dan 2. jarak antara lensa dan film/sensor. Besar lensa hanya mempengaruhi di diafragma yang dihasilkan (karena rumus difragma ialah /f= FL/D , dimana FL adalah focal leght dan D diameter bukaan diafragma). Jadi view kamera mendapatkan image besar dari jarak lensa ke filmnya dengan pengorbanan /f-nya juga sangat kecil DOF di view kamera didapat selain dari bukaan difragma juga permaian di tilt dan sift atara lensa dan film. pada view kamera bidang film dan bidang lensa dapat di mainkan sudutnya juga posisinya (beda dengan kamera biasa yang harus sejajar dan tegak lurus)sehingga perspektif dan DOF dapat diatur, sehingga justru itu permainan dof bisa dimainkan (walaupun sebenarnya juga pada dasarnya /f view kamera sangat kecil sehingga dofnya sudah cukup lebar)
Tengs masa Damar Jaya Untuk tambahan informasinya , memang DOF nya sangat lebar sehingga rata image yang dihasilkan cenderung TAJAM di semua sudut. Dalam kasus kita ingin BG blur / dengan bukaan penuh apakah efeknya sama dengan lensa SLR dan Medium Format. Matur nuwun
Oleh: Frank Bambang Yuwono, FBY (52910) 18 tahun yang lalu
Dilanjutkan: kenapa kalau di rangefinder dan SLR lensa yang ukurannya sama berbeda ukuran fisiknya? Misalnya di Leica M series lensa 50mm f/1.4 dgn lensa jenis yang sama utk Leica R4. Ukuran film sama, panjang focal length sama, aperture sama, kenapa ukurannya beda hayo.....
Oleh: Haryanto R (6495) 18 tahun yang lalu
sapa bilang kecil2, gede2 kok, ada yg segede kepala,, beratnya 5kg, banyak yg gede2
Oleh: Dian Rosita (2450) 18 tahun yang lalu
diboongin kak haryanto tuh.. itu kan poto orang mau nyalain lampu pake jetrekan.. ;))
hahahah bisa aja , kalau diperhatikan dengan teliti foto kiriman Om Haryanto, posisi kamera berada di depan [lebih dekat ke pemotret] sehingga ada efek lensa jadi GEDE, tul nggak...:-)
hehehe, ga caya dia
Oleh: Solihin (796) 18 tahun yang lalu
Untuk FBY ini cuma feeling, tanpa rumus, karena rangefinder jarak lensa ke film lebih dekat dibanding slr. jadi lebih terang, analogi kebalikannya, kalau pakai extension tube, kecerahan berkurang, jadi angka efektif diafragma meningkat, atau exposure lebih panjang. ini pendapat saya yang pemula
Oleh: Jemmy Widjaja (3520) 18 tahun yang lalu
kak didik terlalu jeli nih analisa potonya :p kak har, =)) adaaa aja poto nya ....!
Oleh: Andy Prasetio (1229) 18 tahun yang lalu
halo untuk lensa SLR dan lensa Rangefinder, jelas beda designnya. untuk SLR butuh jarak antara film dan lensa sedangkan di Rangefinder jaraknya lebih sedikit. untuk lensa2 View di buat rata2 kecil karena jenis kamera ini bukan untuk ACTION, melainkan still life / architechtural / dll dll. jelas Speed tidak di butuhkan...