Oleh: Erwin (1270) 18 tahun yang lalu
Langsung aja to the point.. suatu hari anda diminta untuk moto wedding indoor. Langit2 hotel cukup tinggi, sekitar 6 - 7 meter. Anda mempunyai lensa 70-200mm f2.8 (bodi kamera bukan FF loh). Nah, di depan panggung pelaminan ada show para dancer2. Tentu jelas, anda tertarik untuk mengabadikan moment ini. Jarak dancer dengan anda cukup jauh sehingga kira2 lensa berada pada 150 - 200mm. Hasil yang anda inginkan tentu saja objek dan BG cukup terang. Sebisa mungkin non-sotosop Yang ingin saya tanyakan 1. Berapa speed minimal yang anda set? 2. Anda ingin memotret dancer2 tersebut (sedang nge-dance) sehingga anda mengeset ke f4. Apakah settingan tsb cukup tepat? mengingat pada f4, shutter speed akan turun lagi 3. Flash sebaiknya dibounced atau tetap didirect? (anda memiliki diffuser) Experiment yang sudah saya coba.. jarak saya dari objek kira2 pada lensa 70mm. Saya set Tv: 125, f4.. Hasilnya objek terang tetapi BG gelap. Bingung saya jadinya.. kalau speed diturunkan, memang hasil foto lebih terang tapi bukankah begitu para dancer yang sedang dance akan blur? Heleeepp dong... *lagi bingung* Thank's
Oleh: Dante Saksono (22070) 18 tahun yang lalu
Spec peralatannya dong Win. Soalnya bisa beda banget sarannya. Logika speedlite untuk Nikon dan Canon khan beda.
Oleh: Guewin_WY ( Wiwin Yulius ) (103497) 18 tahun yang lalu
Kondisi ruangan bagaimana cahayanya ? , kalau dancer, coba lensa widenya deh :) ..
Oleh: Unian Husien (4099) 18 tahun yang lalu
kalo kondisi low light banget mesti kudu pake prime lense deh. Kalo bisa deket2x panggung hajar aja 50mm f1.8/ f1.4 dan 85mm f1.8 buat yg mid tele (di crop jadi lumayan tele loh) dijamin asyik dah... shutter speed 125 masih dapet tuh.. dgn bukaan 2.2 - 2.8 dan bokeh asoyyyyyy dah. Selamat mencoba foto2x share ya.
Oleh: Yanu Aryanto (5103) 18 tahun yang lalu
Kalo langit-langit tinggi, flash di bounce ke atas rasanya sih sia-sia. Kalau speed diturunkan terus flash dibuat sync dengan 2nd curtain mungkin bisa menolong untuk membuat background lebih terang. Sedangkan penarinya akan di freeze oleh flash yang menyala diakhir exposure. Tapi memang akan ada blur dari gerakan penari..........
Oleh: Valentinus (16765) 18 tahun yang lalu
Kok kagak ada yg nyebut2 ISO setting sih..? :)) Utk kasus begini kan penting tuh.. ISO 400 deh..
Oleh: Arifin Yoshodharmo (1379) 18 tahun yang lalu
ISO 800 kalo Canon 350D keatas....! :P
My spec: Canon 350D Flash 580EX w/ Gary Fong Lightsphere II Anggap saja kondisi ruangan kurang banyak cahayanya Hmm.. Dari saran2 diatas, kayaknya flash ga gitu banyak gunanya yah? *untung punya lensa f2.8 :D*
Oleh: Uthu Pandegirot, UROT (23237) 18 tahun yang lalu
tergantung, mereka kena lampu tembak ga? kalo jena naikin aja isonya, barus flash disamakan nilainya dgn lampu ithuuu atau - 1
Oleh: Sofian Yap (1084) 18 tahun yang lalu
Nah, kalau ada pertanyaan begitu, hanya bisa dijawab dengan pertanyaaan, "hasil apakah yang ingin anda dapatkan, apakah anda ingin mem-freeze gerakan dancer ataukan anda ingin mendapatkan efek gerak dari dancer ?" * Kalau anda ingin yang high speed, tapi dengan speed 250 f2.8 masih under, mau tak mau anda harus menaikkan iso speed. * Kalau anda ingin yang low speed, anda bisa bermain di 15-60 f2.8. * Kalau langit2 nya tinggi, kayanya bounce juga ga ada gunanya, kalau pakai flash langsung, yang menjadi masalah adalah apakah diperbolehkan.