Oleh: Yulius Widi Nugroho (2661) 18 tahun yang lalu
Saya barusan berbincang dengan salah seorang agen penjual peralatan fotografi, katanya merk Compact Flash (CF) sangat berpengaruh terhadap performa Kamera. misalnya kamera pake Canon 30D, menggunakan CF merk Trancent dan merk Scan Disk akan berbeda performanya saat pengambilan di"brondong" Trancent lebih banyak frame dari pada Scan Disk, padahal sama-sama 256 G 80x. Trus merk tertentu tidak bisa dipasang (sering error) ke kamera digital tertentu, padahal specnya memenuhi. Mungkin teman2 punya pengalaman tentang ini, karena saya pikir kalo specnya sama harusnya ya sama performanya .... Untuk kamera Canon 30D lebih baik pake CF merk apa? Thanks
Oleh: Junaidi Lim (356) 18 tahun yang lalu
Sandisk extreme III. sip banget. Ada system recovery data ya kalo gak salah. Salam
Oleh: Pagar Alam, IPA (29522) 18 tahun yang lalu
Saya pake Trancent udah capek2 moto begitu dibuka ngak bisa dan malah mita di format... semua file gambar hilang dan ini berlangsung berkali-kali....trus CF nya (2 GB) saya buang ke comberan... no use. Sandisk bagus.
Oleh: Davi Arzika (16234) 18 tahun yang lalu
coba link yg satu ini: http://robgalbraith.com/bins/multi_page.asp?cid=6007
Oleh: Wisnu Kusuma Wardhana (54037) 18 tahun yang lalu
sandisk extreme IV....bentar lg kayaknya di release di Indo...
Oleh: Imanuel Budi Kurniawan,IBK (5825) 18 tahun yang lalu
Pake microdrive aja, mas..ditanggung puas. Tapi kalo mau yang "hardcore use" Sandisk Extreme III pilihannya.. sudah terbukti. Cuman ga tahan sama air laut aja, jadi jangan dicemplungin ke laut yah..
Oleh: Gede A. Setiawan, GAS (33721) 18 tahun yang lalu
Pokoknya jangan tergoda kalo ada yg jual CF dgn harga sangat miring dibanding harga normal, biasanya CF tersebut CF "palsu" ato CF kosongan yg diisi label merk tertentu... Kata nenek saya "kalah membeli, menang memakai..." ;)) ;))
Oleh: Seto G. Wibowo (21074) 18 tahun yang lalu
Sandisk Extreme III lah, mantep. System recovery-nya (RescuePro) juga berguna banget, dan bisa dipake recover di memory card / thumb drive laennya.
Oleh: Bayu Pranata (880) 18 tahun yang lalu
harga gak pernah boong untuk urusan yg satu ini. btw merk scan disk tuh apaan?
Oleh: Gunawan Tjokrosetio (13851) 18 tahun yang lalu
Teman saya pernah pakai Lexar 80x di D70, sering bermasalah (keluar message 'CHR'), tapi di D200 saya nggak pernah masalah. Menurut saya yg paling reliable ya Sandisk, harga mahal dikit tapi reliable.