Tanya : Canon Protect - Canon UV filter

Oleh: Maxwell Budi Dharma (1423)    17 tahun yang lalu

  0 

Teman-teman, saya coba cari artikel2 mengenai canon protect dan canon uv filter di forum FN ini dan di internet tapi belum ada satu pun yang memuaskan saya.
Jadi ceritanya begini, beberapa waktu lalu saya main ke suatu toko kamera dan mengatakan bahwa saya mau beli 3 buah filter "canon protect" dengan diameter yang berbeda2 : 52, 67, dan 77mm.
Si penjual kemudian memberikan 3 barang yang saya tanyakan tersebut :
- Untuk filter 67 dan 77mm, di box-nya tertulis Canon Protect, begitu pula dengan yang tertera di ring filter tersebut.
- Untuk filter yang 52mm, di box-nya tertulis Canon UV 1X, dan di ring-nya juga ditulis UV

Lalu saya tanya kepada si penjual, kenapa untuk yang 52mm saya dikasih UV, yang saya inginkan adalah Canon Protect semua. Si penjual menjawab bahwa Canon Protect dan Canon UV itu sama saja. Walaupun saya kurang puas dengan penjelasannya, akhirnya saya beli juga yang 52mm ini.
Pertanyaannya kepada teman2 semua : Apakah benar Canon Protect dan UV itu sama aja ?
Secara logis, kalo memang sama, kenapa Canon tidak menamakannya Canon UV semua atau Canon Protect semua.

Terima kasih atas segala bantuannya.

Belum ada komentar