WTA: Auto Sensor Cleaning pada 1D mark III

Oleh: Irvan Yanuar Mintarya (468)    17 tahun yang lalu

  0 

Saya punya 1D mark III, apabila mau dinyalakan/dimatikan auto cleaning sensor itu kan seharusnya bekerja, apakah pada saat dinyalakan/dimatikan selain mengeluarkan gambar animasi sensor cleaning, kamera mengeluarkan suara atau ada getaran di kamera?

Karena 1D saya yang pertama, mengeluarkan suara chirping 3 kali berbarengan dengan gambar animasi sensor cleaning pada saat menyalakan atau mematikan kamera..
Karena ada sedikit masalah, saya diberikan body pengganti yang baru, tetapi pada saat saya menyalakan atau mematikan kamera tidak ada suara apa pun selain gambar animasi.. dan tidak terasa ada getaran..

Oleh sebab itu, saya bingung mana yang benar, apakah mengeluarkan suara atau tidak pada saat saya menyalakan atau mematikan kamera?

Apakah ada pengaruh dari firmware? FYI, yang lama Firmware 1.0.8, yang baru Firmwarenya 1.1.1..

Bagaimana cara saya dapat mengetahui kalau Auto Sensor Cleaningnya bekerja?

Mohon sharing dan pencerahan dari rekan2 semua..

Terima kasih atas infonya..

Belum ada komentar