Olympus DSLR for disabled

Oleh: Sugeng Sugiharto (1108)    16 tahun yang lalu

  0 

Sebagai provider terbesar di bidang alat-alat kesehatan, ternyata Oly juga memperhatikan para penyandang cacat pada DSLRnya.

1. Walau Canon yang pertama memperkenalkan articulated LCD pada P&S nya, Oly yang pertama menerapkan pada E330 dan kemudian E-3. Saya pernah baca rasa terimakasih seorang penyandang cacat yang harus dibantu kursi roda karena untuk pertama kalinya dia bisa menggunakan DSLR.

2. Saya kutip dari imaging resource :
".........The colors of the screen-printed icons on the E-420's body have been changed so as to make them more clearly visible to anyone with protanopia, deutranopia or tritanopia......"

Saya tidak tahu apakah pabrikan lainnya sudah menerapkan fitur ini, tetapi hal yang "sepele" bagi normal users begini ternyata diperhatikan juga oleh Oly. Kudos buat Oly. Protanopia, deutranopia, tritanopia merupakan kelainan penglihatan (butawarna parsial) dichromacy yang sebarannya kurang dari 3% dari seluruh populasi pria (Protanopia = 1%, deuteranopia = 1%, dan tritanopia <1%). Populasi yang sedikit itu ternyata diperhatikan juga oleh Olympus. Saya sendiri belum pernah memegang E420, tetapi sebagai penderita partial colorblind, saya berterimakasih kalau ada vendor yang perhatian pada hal-hal yang seperti itu.

BTW, aneh juga ya kalau penderita partial colorblind seneng fotografi. tetapi Bapak kimia modern, John Dalton, ternyata juga adalah penderita deuteranopia. Kalau sekarang, anak-anak senasib John Dalton kemungkinan besar ditolak di Jurusan Kimia. Beruntungnya saya adalah fakultas pertanian dan pangan lebih baik hati :). John Daltonlah yang pertama menulis artikel tentang butawarna ini setelah beliau menyadari kecacatannya dan menulis "Extraordinary facts relating to the vision of colours" dan dikonfirmasi 150 tahun setelah kematian beliau melalui DNA analysis dari sisa jaringan bolamata beliau.

Andai John Dalton hidup sekarang, saya kira beliau akan datang langsung ke Headquarter Oly dan mencoba preproduction E-420 dan mungkin membawa pulang satu unit. Andai.....


Belum ada komentar