Oleh: Romi Tri Widagdo (2124) 16 tahun yang lalu
Mungkin ini pertanyaan basi... Kenapa kita memilih Canon??? Diberbagai forum sangat sering terjadi perang user kamera... Namun, disuatu forum, saya mendapatkan pertanyaan apakah bisa anda membedakan foto yang diambil dengan kamera merk tertentu??? Hal ini menjadi pikiran bagi saya... Bahkan kalo dipikirin lebih lanjut, kenapa saya harus beli DSLR bukan prosumer saja??? Kenapa saya harus beli seri 1digit bukan yang 2 atau bahkan yang 3 digit... Toh, pada akhirnya lumayan susah juga untuk menebak ini diambil pake camera apa dan lensanya apa... Nah dari sedikit ilustrasi diatas mudah-mudahan rekan-rekan di FN ini mau mencurah waktu sedikit untuk membahas merk camera yang kita gunakan ini... Jadi mungkin pertanyaan intinya adalah: 1. Apakah yang menjadi karakter foto-foto yang diambil menggunakan camera Canon yang merupakan kelebihan atau juga kekurangan dibandingkan dengan kebutuhan kita pada saat memotret??? (Sepreti tone, sharpnes, Saturasi, Kontras, dan lain-lain) 2. Apabila emang ada pembagian camera menurut level, pro (1 digit), semipro (2 digit), dan amatir (3 digit)??? Apakah kriterianya??? Dimanakah letak perbedaan level-level tersebut untuk saat ini??? (Soalnya saya yakin parameternya akan terus berubah sesuai perkembangan teknologi). 3. Kalo boleh cerita donk suka dukanya dalam menggunakan merk ini... Mudah-mudahan pertanyaan saya ini nantinya bisa menyesuaikan gaya motret kita sebagai user canon dengan karakter cameranya sehingga hasil-hasil yang didapatkan bisa lebih maknyus lagi... Dan juga mudah-mudahan pertanyaan ke 2 bisa menjadi panduan buat kita yang ingin upgrade camera, sehingga benar-benar puas dalam mengeluarkan uang hingga 2 bahkan 13x lipat lebih (jika upgrade dari 400d ke 1dsmkIII)... Saya harapkan jawaban bos-bos sekalian memiliki alasan-alasan yang terbukti (akurat) dan bukan omong besar semata dan juga sebisa mungkin untuk tetap menghormati merk-merk lainnya... Dan saya ucapkan terimakasih bagi teman-teman yang mau berpartisipasi dalam topik ini... Catatan setelah 4 halaman: banyak yang bahas jangan bahas tentang alat dengan berbagai alasan khususnya skill dulu deh... Tapi ini kan saya tempatkan di forum --> kategori --> bahas peralatan --> canon... Nah kalo pada nggak mau bahas peralatan ditutup aja deh katagori yang satu ini... Peace Dan juga banyak yang merasa thread ini sudah berulang-ulang, tapi menurut saya banyak juga yang newbie dan mungkin baru kemaren baru beli kamera dari focus dan pengen tau tanggapan dari senior atau "orang yang menganggap dirinya senior" dan juga model kamera baru dan tekhnologi kan terus berkembang mungkin juga thread yang lalu itu udah basi... Buat yang lama-lama kalo masih beranggapan thread ini untuk brand war sana cuci dulu otaknya jauh-jauh...