[Ask - Testimoni Request] Nikon 70-300mm f/4-5.6G VS Tamron AF 70-300mm f/4-5.6 Di LD Tele-Macro (1:2)

Oleh: Rekso B.Y. (690)    15 tahun yang lalu

  0 

Halo rekan-rekan FN sekalian

Saya ingin membeli lensa tele baru dalam kisaran harga 1-2 juta. Pilihan saya jatuh pada 2 lensa ini:

- Nikon 70-300mm f/4-5.6G (harga +/- Rp.1.400.00)
- Tamron AF 70-300mm f/4-5.6 Di LD Tele-Macro (1:2) (harga +/- Rp.1.800.00)

Saat pakai canon 450D, saya sempat pakai yang tamron. Saya pikir kinerjanya lumayan juga utk ukuran harga segitu. Dan bila di tempat dengan cahaya yg cukup (outdoor atau indoor dengan penerangan yg baik) kecepatan AF-nya juga ngga lambat-lambat banget sih (katanya ini merupakan kekurangan lensa-lensa murah Tamron yg paling utama). Tapi sayangnya saya belum sempat menjajal continuous shot dan AI servo (Auto Fokus yg continuous - Kalo di Nikon AF-C gitu ya) saat memakai lensa tamron tsb. Kalo untuk yang Nikon 70-300 G saya blm pernah nyoba sama sekali. Bahkan megang pun belum.

Saya sempat membaca beberapa review tentang dua lensa ini. Terutama review Nikon 70-300 G yg lumayan lengkap dari Kang Mas Ken Rockwell. Melihat review itu saya pun sdh cukup menduga bahwa "ada harga ada rupa". Dan mengingat harga yg miring dari kedua lensa ini tentu "rupa" nya pun ikut miring :D. Disebutkan disana, AF lambat, distortion di beberapa Focal Length kurang mantap, dan tentu saja soft di bukaan lebih besar dari f/8 terutama pada focal length di atas 200 mm.

Tetapi hanya membaca review tsb saja masih terasa kurang utk saya :D. Terutama krn tidak ada perbandingan langsung antara Nikon 70-300 dan Tamron 70-300 ini. Saya juga sempat mencari di forum dgn kata kunci : Nikon 70-300, hasil pencarian malah semua thread yg ada kata "Nikonnya" keluar semua alias banyak bgt. Pencarian dgn kata kunci 70-300 malah menghasilkan hasil "0".

Oleh karena itu yang ingin saya tanyakan kepada rekan2 FN sekalian adalah:

(1) Berhubung saya belum pernah sama sekali mencoba Nikon 70-300 G, mohon testimoni atau share dari rekan2 sekalian yang pernah menggunakan atau mencoba lensa ini, yang utama adalah dari sisi kecepatan Auto Fokusnya. Dan saat lensa ini digunakan untuk continuous shot (burst) dan Continuous fokus (AF-C). Apakah cukup memadai, kurang, atau sangat kurang? (saat ini saya sedang sangat menyukai penggunaan AF-C dan continuous shot)

(2) Dan untuk yg mungkin pernah menggunakan kedua lensa ini, bagaimana bila kedua lensa ini dibandingkan kecepatan Auto Fokus nya? Lebih reliable (bisa diandalkan) yg mana? dan juga dari segi produksi "bokeh" lebih halus dan "indah" yang mana?

Demikian pertanyaan dan testimony request dari saya, semoga ada rekan2 FN yang sudi dan berbaik hati untuk memberi pencerahan kepada saya sehubungan dengan hal2 tsb di atas. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih yg sebesar-besarnya. Salam FN. ^_^.

Belum ada komentar