Oleh: Adreyan Yudistira (1508) 14 tahun yang lalu
Halo teman2 FN, Saya baru aja nih punya Sigma 50mm f/1.4 Memang dasar saya benar2 awam tentang teknik permainan DOF, waktu beli saya tes, fine-fine aja. Tetapi begitu saya tes lagi di rumah beberapa minggu kemudian, pada aperture maksimal (1/1.4) lensa ini punya penyakit back focus. (Saya tidak pakai chart, jadi saya tidak bisa bilang berapa cm persisnya. Dari pengamatan saya langsung, ada sekitar 0.5 cm fokus meleset di belakang objek. Jarak kamera ke objek kira-kira 50 cm) Manual fokus sangat sulit, karena viewfinder standar Olympus E-510 (ini kamera saya) sangat terbatas kemampuannya melihat DOF sempit. Bisa lewat live preview, tapi saya kurang menyukainya, karena tidak praktis. Saya pikir, saya tidak akan menyerahkan lensa saya untuk diservis ke tokonya (di Jakarta) karena saya skr stay di Bandung. Males bolak-baliknya. hehe... :p Jadi saya berencana untuk membeli focusing screen. Pertanyaannya apakah focusing screen sangat membantu menentukan titik fokus pada DOF sempit? Manual fokus tidak masalah untuk saya. Ataukah mengkalibrasi lensa lebih menguntungkan? Mohon pencerahan dari master2 fotografi FN. Karena beberapa malam ini saya tidak tenang memikirkan ini. :( NB: Beberapa hasil foto dari lensa ini bisa dilihat di galeri saya. Terimakasih banyak. update: hasil tes focus chart udah diupload: (aarrghh jauh sekali fokusnya)