Memanggul Hidup Beralaskan Kaki 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Date Time Original: 2004:02:15 09:03:39rnISO Speed Ratings: 100

rnrnSewaktu saya melihat ibu ini melintas dengan dagangan (pecel) yang sudah habis, yang terpikir hanya ingin mengambil fotonya, setelah foto saya ambil saya terkejut melihat bahwa dia tidak menggunakan alas kaki sama sekali. Memang saat itu baru pukul 10 pagi, tapi setelah saya mencoba membuka sandal saya dan menginjak aspal, saya langsung merasa kepanasan... Perjuangan yang sangat hebat...

rnrnSaya sedikit banyak meniru dari foto-foto mas Ali Lutfi meskipun tidak seberani beliau dalam mengambil foto2nya. Mohon kritik dan saran mengenai foto ini.

  • Nilai foto: 49
  • Dilihat: 284
  • Waktu upload: Minggu, 15 Feb 2004
  • Lokasi: Jembatan Kali Code namanya menyusul),, DI Yogyakarta, Indonesia
Shooting Data
  • Aperture: f/5.6
  • Speed: 1/500
  • ISO: 0
  • Kamera: Sony Cybershot DSC-P51 *
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Agustinus Wibowo (23311)

20 tahun yang lalu

foto ini sangat humanis. sinar mentari yang menyengat, dan berjalan tanpa alas kaki. benar-benar mengharukan. Keadaan yang sama yang sering saya lihat di Kamboja, karena bekas-bekas kekejaman Khmer Merah dan perang saudara yang berkepanjangan. sangat menyentuh.....

 Nur Muhammad Yasin (7763)

20 tahun yang lalu

begitu humanis...begitu menyentuh...

 Damon Rizki (9249)

20 tahun yang lalu

Foto yang baik secara teknis dan pesannya. Humanis sekali.

 Robby Suharlim (4441)

20 tahun yang lalu

fotonya menyentuh sekali POInya tertangkap dengan jelas sekali modelnya juga ekspresif sekali. salut

Adi Suriawan (1258)

20 tahun yang lalu

Langsung trenyuh nih melihat foto ini.

Idhul Fitrial (2732)

20 tahun yang lalu

saya sependapat dengan mas saelan wangsa salam

 Kenvin Pinardy, Ken (76729)

20 tahun yang lalu

objek yg menarik cuma terlalu buram memang...salam

 Judhi Prasetyo. (38908)

20 tahun yang lalu

Momentnya pas. Tapi mungkin karena buru2 jadi tidak memperhatikan metering ya. Kalau bayangan si ibu itu lebih nyata maka foto ini bisa lebih artistik. Juga berikan ruang di depan si ibu untuk menampakkan seberapa jauh lagi dia akan melangkah. Atau justru ikutkan daerah di belakangnya untuk menceritakan sejauh mana dia sudah melangkah. Salut untuk kejeliannya.

andy djojo budiman (587)

20 tahun yang lalu

momentnya pas... memang agak blur dikit.. saya ngerti susahnya membuat foto spt ini... salam kenal

 Oktavia Sukma Burnama (55626)

20 tahun yang lalu

Human interest, bagus sekali dan sangat menyentuh...Sayang agak kurang tajam dan BG jika diblur mungkin lebih baik..... IMHO... Salam kenal....

 Raja Oloan Tumanggor (43226)

20 tahun yang lalu

Momentnya menarik. Bagian objek di kiri atas agak mengganggu. Mungkin bagus andai BGnya diblur.

 Lilis Suryani (28220)

20 tahun yang lalu

Humanis dan sangat menyentuh. Jika melihat ini bahwa kita sangat kecil dan tdk seberapa dlm menghadapi hidup

 Saelan Wangsa (141012)

20 tahun yang lalu

sayang warna BW nya terlalu buram... warna kontrasnya kurang tinggi..... cropnya kurang lebar...

20 tahun yang lalu

fotonya bagus, suasana existensinya juga terbangun disini.