Seolah Melayang 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

 M. Zamkhani (60278)

Diameter bunga ini sekitar 3 cm. Tadinya bunga ini layu, tetapi setelah disiram oleh pemiliknya, beberapa saat kemudian terlihat segar dan merona. Tak tahan aku melihatnya, aku ambil D70ku yang kebetulan ada di mobil, aku shot beberapa kali dan sebagian sudah aku aplod beberapa waktu yang lalu.rn
rn
rnKarena lagi semangat belajar PS, aku olah lagi sebagian yg belum sempat aku aplod. Karena BG aku rasa masih agak mengganggu, aku seleksi pakai magic wand tool, lalu aku blur dengan filter lens blur sampai nampak cocok sesuai seleraku. Kemudian aku oprek lagi dengan atur curve, level, hue & saturation. Setelah pas, baru aku pasang frame actions hasil donlod gratisan, dan aku resize dan untuk USM aku ubah dahulu mode-nya ke lab dan aku USM hanya pada lightnessnya.rn
rn
rnWalhasil jadilah gambar di atas. Mohon rekan-rekan FNers sudi untuk memberikan kritik, saran atau sekedar komentar atas foto di atas. Matur nuwun.rn
rn
rn[2004/09/25 16:11:00.1 ; rnFocal Length: 105mm ; rnDigital Vari-Program: Close Up ; rnMetering Mode: Multi-Pattern ; rnExposure Comp.: 0 EV ; rnWhite Balance: Auto ; rnAF Mode: AF-S ; rnFlash Sync Mode: Not Attached ; rnColor Mode: Mode IIIa (sRGB) ; rnTone Comp: Auto ; rnHue Adjustment: 0°; rnSaturation: Normal ; rnSharpening: Auto]

  • Nilai foto: 25
  • Dilihat: 156
  • Waktu upload: Selasa, 11 Jan 2005
  • Lokasi: Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia
Shooting Data
  • Aperture: f/4.5
  • Speed: 1/60
  • ISO: 0
  • Kamera: Nikon D70 *
  • Lensa: Nikon 28-105mm Micro *
  • Filter: Nggak Ada
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Hario Dhewanto (11717)

19 tahun yang lalu

ah, Pak Sam udah gape banget, nih, motret bunga,..............

budi r (312)

20 tahun yang lalu

Macro sudah bagus, hanya warnanya kurang kontras (tegas)

 Carolina Sihotang, olin (6333)

20 tahun yang lalu

macronya udah bagus, imho, framenya kurang pas..

 Dhani F K (8622)

20 tahun yang lalu

tajem, makro yang menarik, salam kenal

 Johnny Santoso (62070)

20 tahun yang lalu

Setuju dg judul ...DOF nya bikin 3 dimensi nice shot