Pohon dan Perahu 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Foto diambil sore hari mau maghrib, jadi sengaja asa saya set di 1600 selain karena kondisi saat itu cahaya sudah lemah juga untuk menampilkan nuansa yang lain ( grainy ) dari sebuah perahu dan pohon kering yang tumbuh di pinggir pantai.

  • Nilai foto: 46
  • Dilihat: 157
  • Waktu upload: Selasa, 18 Okt 2005
  • Lokasi: pantai kenjeran - surabaya, Jawa Timur, Indonesia
Kategori
Landscape
Shooting Data
  • Aperture: f/18.0
  • Speed: 1/80
  • ISO: 0
  • Kamera: Nikon D70 *
  • Lensa: Nikon 18-70mm f/3.5-4.5G IF-ED DX *
  • Filter: uv
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Abdul Aziz (13345)

19 tahun yang lalu

obyek menarik. cuma penataan komposisi yang centering pada pohon dengan beban sebelah kanan perahu, menjadikan tidak seimbang. coba kalau pohon ditarik ke kiri (kepotong nggak papa...)dan perahu sebagai penyeimbang. angle geser dikit kekiri bawah.

 William Sebastian (6473)

19 tahun yang lalu

lucu komposisinya ,shilouetenya juga keren.. nice photo..

Chepy (259)

19 tahun yang lalu

Tone bagus Pak.... Tapi komposisi kurang pas.IMHO

Clarte Everett (456)

19 tahun yang lalu

nice blue color cast. is it original?

 Agustinus Wibowo, Bowie (3116)

19 tahun yang lalu

komposisi ok. horison miring dan kurang tajem dikit salam

 Agus G. Riyana (19363)

19 tahun yang lalu

silhuetnya sudah bagus langitnya agak grainy bag bawah terlalu gelap detail tdk terlihat salam

 Endramawan Suroto (33170)

19 tahun yang lalu

Berani beda, biasa kita hunting kesana pas sunrise, ini pas sunset :) Pohon abadi, bentar lagi rindang tuh pohon imho-kurang sreg dengan komposisinya Mas, bidang bawah gelapnya terlalu banyak mungkin

 Togar Sitanggang (65921)

19 tahun yang lalu

bidang gelap di bawah rada terlalu banyak deh... grainynya jg kurang sreg... salam

 Setyo Hanandiko (5847)

19 tahun yang lalu

kenjeran yo?. Kalo gak dibikin siluet pasti kelihatan kotornya:D kenapa harus dibuat grainy, kalo moment seperti ini, suka yg bersih :D. Componya asyik. Nice capture salam cak

Arisma Ridwan (1640)

19 tahun yang lalu

Langit oh langit.... Nice Auto Level.... I Love The Sky... Why? Because It Bllue... ^_^ Keep Hunting

 Okto Wahyu (12667)

19 tahun yang lalu

siluetnya cakep & keren tone langitnya...

Tony Soebijono (2279)

19 tahun yang lalu

Siluetnya oke..... tapi obyek perahunya kurang nampak oom tetap semangat tetap jepret

 Soni Santana (7060)

19 tahun yang lalu

siluet yang cantik, tapi IMHO, mungkin lebih bagus kalau posisi perahu yang di tengah, dicrop sedikit kirinya, jadi perahunya bisa lebih fokus, tapi dibalik itu semua tonenya asli keren... tetep jepret

 Budi Ariyanto, bpp (21621)

19 tahun yang lalu

asyik juga viewnya.. siluetnya cantik.. kalau mau lebih awal mungkin langit bisa kemerahan..imho Nice shoot salam :-)

Bono Pranoto (300)

19 tahun yang lalu

blue tone apik..siluet cantik..tp gak terlihat bentuk perahu malah spt batang kayu.. salam