The Old French Quarter 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Pertama kali saya mencoba menggabungkan beberapa foto BW dalam satu frame. Semoga berkenan, terima kasih kritik dan komentarnya. Salam. F/6.3, 1/160, ISO200
n==================================================== ===========
nFrench Quarter adalah kawasan kota tua yang unik di New Orleans sebagai warisan koloni Perancis dengan latar belakang sejarah yang menarik. Orang-orang Perancis membangun kota pertama di muara S. Mississippi th. 1718 dan menyebutnya New Orleans sebagai penghargaan terhadap Duc d’Orleans. Tahun 1762 Perancis memberikan New Orleans dan sebagian daerah koloni di Louisiana kepada Spanyol. Hal ini berlangsung selama 38 tahun sampai tahun 1800 saat Napoleon Bonaparte meminta Spanyol mengembalikan daerah ini kepada Perancis lagi. President AS Thomas Jefferson membeli daerah Louisiana, termasuk New Orleans, dari Perancis senilai US $15 juta pada tahun 1803. Beberapa penulis Amerika seperti Tennessee Williams dan William Faulkner pernah tinggal dan menetap di New Orleans. Musik jazz muncul di akhir abad 19 di kawasan ini, yang juga terkenal dengan restaurant masakan Perancis dan Creole. Di French Quarter banyak kita temukan bangunan tua maupun gedung pemerintahan. Setiap awal musim semi, New Orleans ramai dengan perayaan Mardi Gras dan French Quarter senantiasa ramai dikunjungi.

  • Nilai foto: 91
  • Dilihat: 230
  • Waktu upload: Selasa, 01 Mei 2007
  • Lokasi: New Orleans, Louisiana, United States
Shooting Data
  • Aperture: f/6.3
  • Speed: 1/160
  • ISO: 0
  • Kamera: Nikon D70 *
  • Lensa: Nikon 18-70mm f/3.5-4.5G IF-ED DX *
  • Filter: CPL
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Ani Sekarningsih (70437)

16 tahun yang lalu

Pilihan sudut-sudut kota tua adalah pilihan yang cermat. Kirim sudut kotanya yang lain dong.

 Al Juniarsyam (116647)

17 tahun yang lalu

beautiful kolase shots ! suasana old city dipadu dg unik tones dan beberapa respresentatives sebuah element of design yang cakep cakep ! well done mas...

 Ari Harisman (29035)

17 tahun yang lalu

Kolase yang asik pula. Salam. Bisnis postcard, ya, bro? he...he...

 Dani S. (24115)

17 tahun yang lalu

Asik neh kolasenya, bwnya juga sip... nice capture.

 Thoha Muhammad (50861)

17 tahun yang lalu

Suka sama Tonalnya, kolasenya juga menarik... bikin foto sedikit lebih bercerita, salam MANTAB

 I Gede Putu Prawita Mb (17285)

17 tahun yang lalu

Cakep .. cantik dan rapih .. Tone b/w nya pas sekali pak .. Good work ....

Ferry Irwanto (611)

17 tahun yang lalu

kolase BW yg cakep dan rapi. di-print di art paper, jadi post card nih. keren bos.

Citra Hanum, Citz (1218)

17 tahun yang lalu

Kolasenya menarik sekali.. Bercerita!

 Dany Kartiono (20924)

17 tahun yang lalu

cakep aja wes...

 Willy Setiadi (43835)

17 tahun yang lalu

kolase dan infonya sangat menarik..salam...

Rifky N. Youlanda (3016)

17 tahun yang lalu

Top kolase plus BW nya...yang paling gw suka penataan kolasenya. Perfect....

Supartiningsih (972)

17 tahun yang lalu

keren kolase dan BW nya, setuju dengan mas Sanit... mending diupload sendiri-sendiri mas... pasti tambah lebih keren... IMHO..slam knal - ni2nk

Willy Apriandi Lim (1833)

17 tahun yang lalu

foto BW nya keren..susunan foto kolasenya juga menarik..utk info detail bisa baca di keterangan..thanks for sharing..salam

 Sanityasa (102733)

17 tahun yang lalu

masing masing bidang punya kekuatan dan keindahan tersendiri...IMHO sayang di upload bareng....

 Edi Riyanto (13134)

17 tahun yang lalu

nice kolase... BW nya juga top bgt...keren, salam BW :)

 Tyo Eri Wibowo (3843)

17 tahun yang lalu

asik kolasenya....bisa nambah wawasan...jd ngiri nih...ok bgt.salam

 Sandiman Lie (22227)

17 tahun yang lalu

foto2 yang bagus dan disajikan dgn kolase yang menarik...tone BWnya bagus....nice pic salam....

 Aryo Yuwono (5799)

17 tahun yang lalu

Great BW Pict. Bener2 mantap. Kolasenya jg Dahsyat. Salam.

 Yance Piter (5992)

17 tahun yang lalu

ya ampun, keren banget kolasenya, dipadu dengan tone bw, unik, old style, pokoknya keren deh, salam...