Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.
Dedi Sukardi (43091)
Kesederhanaan saja yang mereka gelar dalam turut memeriahkan HUT Proklamasi ke 71 Republik Indonesia tahun ini. Tak ada batang pinang, hanya gedebong pisang yang dilumuri minyak sayur sudah cukup bagi anak-anak dalam antusias kegembiraannya. Tak ada hadiah istimewa yang diperebutkan, cukup amplop-amplop bertuliskan nama/kode hadiah yang nantinya mereka tukarkan ke panitia perlombaan. Sederhana memang. Tapi ini sudah cukup menghibur bagi warga. Akhirnya..sponta saya teriakan "Lima Puluh Ribu..yang berhasil meraih Bendera..!" "Tambah..dua puluh lima ribu.."!, balas kawan saya. "Tambahan deui yeuh..jigow..!", dari warga di samping saya. Akhirnya Seratus Ribu Rupiah itupun diraih oleh seorang peserta panjat pisang, yang berhasil meraih Bendera Merah Putih. Sorak soraypun memecahkan suasana sore yang cerah di puncak acara Memperingati dan memeriahkan HUT RI kali ini...
8 tahun yang lalu
Hasil fotonya mantab, momen setahun sekali, terekam dengan baik, sudut pengmbilan gambar yang cakep.... selamat fpe, salam persaudaraan :D
suasana 17 agustusannya begitu kental
mantep euy, kenging oge moment 17-an euy.., salam hangat jabat erat.klik.
cakep momentnya...... salam.....
Great moment..salam
Foto dgn narasi di balik momen..spontan..keren kang
penciptaan momen dengan 50 ribunya mantab om.