Fort Santa Lucia 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Terkenal dengan nama Benteng Kalamata. Kalamata sendiri berasal dari nama Pengeran Kalamata, yakni adik dari Sultan Ternate Madarsyah. Dibangun oleh Portugis (Fransisco Serao) pada tahun 1540 untuk menghadapi serangan Spanyol dari Rum, Tidore. Kemudian, benteng ini dipugar oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda, Pieter Both, pada tahun 1609. Benteng Kalamata diduduki oleh Spanyol pada tahun 1625 setelah dikosongkan Geen Huigen Schapen (Portugis). Setelah ditinggal Spanyol, benteng ini diduduki oleh Belanda. Kemudian benteng ini diperbaiki oleh Mayor Lutzow pada tahun 1799. Benteng Kalamata dipugar oleh Pemerintah Indonesia pada tahun 1994 dan diresmikan purna pugarnya pada tahun 1997.

  • Nilai foto: 10
  • Dilihat: 18
  • Waktu upload: Selasa, 14 Jul 2020
  • Lokasi: Kayu Merah, Ternate, Indonesia
Shooting Data
Kritik dan Komentar
chypriansh (11)

4 tahun yang lalu

nice perspective