Oleh: Soengtrisno (3730) 18 tahun yang lalu
Berhubung akhir2 lagi ngetrend foto-foto dengan efek kabut dan asap, menurut pengalaman saya sendiri sekian lama bermain Photoshop sejak versi 4 ( versi bahula ), setidaknya ada 3 cara untuk membuat kabut asap dengan PS. Tapi hanya satu yang menjadi favorit saya. Pertama karena bisa membuat kabut/asap yang terlihat nyata karena kabut bisa dibuat merambat vartikal juga bisa horizontal. Kedua, cara ini sangat amat gampang dan praktis, Cuma perlu bikin 1 layer tambahan dan udah gitu tidak perlu plugin 3rd parti. Cukup pake filter yang udah tersedia. Untuk foto yang dicetak 8R, kabut hampir tidak bisa dibedakan dengan hasil rendering software 3D yang notabene bikinnya ribet juga lama renderingnya. Tutorial ini akan saya uraikan secara detail supaya bisa diikuti semua pemakai PS terutama yang masih basic. Kali ini, saya ingin membuat uap kabut yang biasa mengambang dipermukaan telaga/sungai di pagi hari karena perbedaan suhu. Gambar ini saya pilih asal2an dari seabrek foto sungai di internet yang diyakini sebagai gambar loyalty free
1. Step pertama, adalah membuat sebuah layer baru. Bagi teman2 yang alergi dengan layer jangan kuatir karena layer ini adalah satu-satunya yang perlu dibuat. Setelah layer dibuat, pilih layer yang baru dibuat karena kita akan bekerja pada layer ini
STEP 2. Klik CTRL+Backspace atau ALT+Backspace untuk membuat layer ini menjadi hitam. Ingat pastika anda bekerja pada layer baru bukan pada layer background
STEP 3. Setelah layer baru yang kita buat menjadi hitam seluruhnya, kita mulai membuat tekstur yang akan menjadi basic kabut. Pilih FILTER-RENDER-CLOUD
STEP 4. Langkah berikutnya adalah memperbaiki kontras dan bentuk kabut. Pertama adalah dengan LEVEL ( CTRL +L) Kompensasi nilai Shadow dan Hi Light untuk mengontraskan bentuk kabut dan Mid Tone untuk gradasi sehingga kabut tampak lebih realistis dan tidak terlalu keras dan menggumpal
Hasilnya akan menjadi kira2 begini
STEP 5. Setelah di LEVEL dengan pas, kita apply FILTER-BLUR-GAUSSIAN BLUR dengan nilai 1.5, atau bisa lebih atau kurang sesuai selera. Dengan catatan nilai yang terlalu kecil akan membuat kabut lebih menyerupai gumpalan dan agak tebal. Sementara nilai terlalu besar, membuat kabut tampak menjadi tabir dan kehilangan bentuk. Beginilah kira2 hasil kita sejauh ini, apa yang tampak pada hasil percobaan anda akan sedikit berbeda karena filter Cloud bekerja secara random
STEP 6. Oke, sudah dapet bentuk kabutnya. Dan kini kita gabungkan kegambar sungai dengan cara BLENDING – SCREEN. Saya pilih SCREEN karena blending ini akan mempetahankan aksen highlight hasil blend dan melemahkan Shadow lapisan atas sehingga sesuai dengan gambar yang kita kerjakan dimana gambar sungainya didominasi Midtone dan Shadow. Tambahan: Untuk gambar yang didominasi Hi Key, Blending Screen tidak akan efektif karena hasilnya akan didominasi highlight sehingga kelihatannya aneh. Karena itu gunakan blending DARKEN untuk menghilangkan nilai Highlight sehingga kabut yang tampak akan berwarna abu2 gelap, disini perlu sedikit dimainin opacitynya.
STEP 7. Oke, sekarang kita sudah dapat gambar sungai dengan kabut dimana2. Tentu saja masih belum sesuai dengan yang kita mau. Kabut yang tidak diinginkan kita hilangkan. Pertama-tama buat LAYER MASK pada layer asap
Bagi yang masih baru dan belom tau gimana buat layer mask :-)
STEP 8. dengan gradient tool ( G ) apabila pointer berubah menjadi gambar ‘ember’ tekan SHIFT+G sampai menjadi crosshair atau tanda +
STEP 9. Arahkan pointer mouse tepat ditengah2 gambar dan tarik kebawah sambil menahan tombol mouse ( Sambil tahan tombol SHIFT untuk membuat garis lurus ) Pastikan anda bekerja pada layer mask, klik layer asap dan klik kotak putih yang ada di samping kanannya. Apabila proses ini tidak menghasilkan apa-apa, tekan tombol X dan ulangi lagi.
STEP 10. Jadilah gambar sungai dengan kabut uap berwarna putih. Apabila kabutnya membumbung terlalu tinggi bisa di antisipasi dengan menggeser layer asap sedikit kebawah
Jadi deh kabut kita :-)) Gampang, cepat dan tidak perlu plug in.
Untuk yang kabutnya horizontal dan menyebar, ulangi dari awal, sampai ke step 7 lalu rotate layer kabut dan di resize memanjang melebihi bidang gambar, sepanjang yang kamu suka. Lalu lanjut ke STEP 8 sampai selesai
Oleh: Andy Ong (76877) 18 tahun yang lalu
thanks for sharing Kak... cakep kabutnya.
PERHATIAN: Tutorial ini hanya sakti pada screen resolution semisal 800x600 72 dpi. Apabila mau diterapkan ke gambar resolusi cetak 3000x4000 255/300dpi, buat gambar baru dengan resolusi 1024x2048 72 dpi ( Ini juga udah melebihi resolusi optimum filter PS ) baru diimport. Dalam kasus begini, step Gaussian blur perlu di tambah nilainya untuk menghindari efek pixelate karena gambar di perbesar. Selamat mencoba.
Oleh: Ade Mart Setiawan (7824) 18 tahun yang lalu
tengkyu om.... hasilnya natural namun dengan cara yang guampaaang
Oleh: Ign. Herri Prasetyanto (28332) 18 tahun yang lalu
that's why i love FN... :) makasih banget atas sharing ilmunya... masukin topik ke bookmark dulu ah.. :D
Oleh: Uchin Mahazaki (21728) 18 tahun yang lalu
Your Kung Fu is very good.. please teach me master
Oleh: Budi Prasetyo (5481) 18 tahun yang lalu
Bisa efek foggy-nya Om RDP nggak Kak..???
Oleh: Alfian, bpp (29380) 18 tahun yang lalu
thanks for sharing pak :) lebih mantap lagi nih kalo dibuat artikel pakde truss dikirim ke FN biar lama nampang di halaman depan dan banyak yg melihat untuk belajar bersama :) salam.
Oleh: Dwi Prabowo (12096) 18 tahun yang lalu
Muantap efeknya Bang Tris... Thanks 4 sharing.....
Oleh: Stephanus Hannie (25454) 18 tahun yang lalu
thanks for sharing
Oleh: Wredy Septiady (74709) 18 tahun yang lalu
makasih yah om
Oleh: Setyo Bagyo, SB (6862) 18 tahun yang lalu