Liputan : Youth Concert For Peace - 7 Agustus 2005

Oleh:  Rony Zakaria (12972)    19 tahun yang lalu

  0 

Youth Concert For Peace yang baru saja diselenggarakan pada 7 Agustus 2005 di hall Arena Pekan Raya Jakarta (PRJ)
merupakan acara yang menampilkan berbagai macam kesenian dan kebudayaan dari berbagai negara seperti Korea, Thailand,
Jepang, serta Indonesia. Tema yang dibawakan pada konser ini adalah "Hug The World With Music".

Acara ini diselenggarakan oleh Soka Gakkai Indonesia bekerjasama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).
Soka Gakkai Indonesia sendiri merupakan organisasi agama Buddha Indonesia, yang berpusat di Jepang (Soka Gakkai Internasional)
yang mempunyai misi perdamaian dunia melalui kebudayaan.


Saya sendiri sangat beruntung bisa menjadi salah satu panitia di acara ini, sehingga bisa mendapatkan akses bebas, walau setelah ada konfirmasi bahwa
Presiden SBY akan menghadiri acara ini ruang gerak saya jadi sedikit terbatas. Datangnya presiden membuat acara ini disiarkan secara langsung oleh TVRI,
walau diacaranya sendiri pengamanan menjadi sangat ketat dan membuat sedikit repot.

Acara dimulai kira-kira pukul 19.00 sampai jam 21.30
saya ingin sedikit berbagi tentang acara ini, maaf juga sebelumnya kalo kurang puas dengan foto-foto saya...baru pertama kali foto panggung dan baru belajar
pake spot dan center-weighted meter.

Re: Liputan : Youth Concert For Peace - 7 Agustus 2005

Oleh:  Rudy Subagyo (8761)    19 tahun yang lalu

 0 

beneran bagus ...
pake ISO berapa ? pake noise removal ngga ? br> salam.. Rudy

Re: Liputan : Youth Concert For Peace - 7 Agustus 2005

Oleh:  Budiarto Gondowijoyo (14643)    19 tahun yang lalu

 0 

terima kasih atas sharingnya.

Re: Liputan : Youth Concert For Peace - 7 Agustus 2005

Oleh:  Rony Zakaria (12972)    19 tahun yang lalu

 0 

@Mas Rudy
Kesemua foto tersebut saya menggunakan ISO 800
saya ga pake noise removal kok, ga sempet :)