Oleh: Kupluk Merah (10549) 19 tahun yang lalu
hi teman-teman, tadi siang saya memutuskan untuk service Rebel (EOS300D-Hongkong) ke datascript dengan harapan, kamera dapat di betulkan. Sampai disana jam 12.40, dan karena jam istirahat, maka harus menunggu sampai jam 1 siang. Jam 1.10 : mulailah 1 orang muncul di counter dan melayani pelanggan Tapi yang bikin kesal adalah BIAYA SERVICE yang tidak ADIL menurut saya. Untuk CANON 300D (indonesia) - Biaya Service saja : Rp. 550rb Untuk CANON 300D REBEL (luar negeri) - Biaya Service : Rp. 1.100.000 Dan blm termasuk sparwpart Dan saya tanya lagi, kalau misalnya setelah di konfirmasi harga, tapi saya batalkan, apakah harus membayar... Ternyata harus menanggung 50% dari biaya service = Rp. 550rb Apakah memang dibedakan antara produk Canon luar negeri dengan Canon dalam negeri???? :( Padahal kan sama-sama 1 saudara lain bapak ya Sungguh mengecewakan :((
Oleh: Valdy Prawhesmara (21899) 19 tahun yang lalu
Wah, serem juga Mas Andri... punyaku kan juga 300D Hongkong, jadi takut kenapa2....hmm, mereka menaikan tarif untuk menjaga agar barang2 garansi mereka laku? Kalau begitu, satu2nya jalan adalah : menaikan tarif foto dengan dalih, antisipasi camera rusak saat bertugas! Wahahahaha....
Oleh: Rendra Kartadinata (19382) 19 tahun yang lalu
Bawa ke Canon Singapore aja boss Munir punya juga direpair di sono..
Oleh: Yudhi Fiandono (34613) 19 tahun yang lalu
Bang Rendra, kalau boleh tau kalau harga sekarang benerin di Singapore butuh berapa lama dan biayanya berapa ? mengingat Munir service nya udah lama ..sebelum dollar naek .. :|