Biaya Service EOS300D dan Rebel di Datascript BERBEDA Jauh

Oleh:  Kupluk Merah (10549)    19 tahun yang lalu

  0 

hi teman-teman,
tadi siang saya memutuskan untuk service Rebel (EOS300D-Hongkong) ke datascript dengan harapan, kamera dapat di betulkan.
Sampai disana jam 12.40, dan karena jam istirahat, maka harus menunggu sampai jam 1 siang.
Jam 1.10 : mulailah 1 orang muncul di counter dan melayani pelanggan
Tapi yang bikin kesal adalah BIAYA SERVICE yang tidak ADIL menurut saya.
Untuk CANON 300D (indonesia) - Biaya Service saja : Rp. 550rb
Untuk CANON 300D REBEL (luar negeri) - Biaya Service : Rp. 1.100.000
Dan blm termasuk sparwpart
Dan saya tanya lagi, kalau misalnya setelah di konfirmasi harga, tapi saya batalkan, apakah harus membayar...
Ternyata harus menanggung 50% dari biaya service = Rp. 550rb

Apakah memang dibedakan antara produk Canon luar negeri dengan Canon dalam negeri???? :(
Padahal kan sama-sama 1 saudara lain bapak ya
Sungguh mengecewakan
:((

Re: Biaya Service EOS300D dan Rebel di Datascript BERBEDA Jauh

Oleh:  Valdy Prawhesmara (21899)    19 tahun yang lalu

 0 

Wah, serem juga Mas Andri...
punyaku kan juga 300D Hongkong, jadi takut kenapa2....hmm, mereka menaikan tarif untuk menjaga agar barang2 garansi mereka laku? Kalau begitu, satu2nya jalan adalah : menaikan tarif foto dengan dalih, antisipasi camera rusak saat bertugas! Wahahahaha....

Re: Biaya Service EOS300D dan Rebel di Datascript BERBEDA Jauh

Oleh:  Rendra Kartadinata (19382)    19 tahun yang lalu

 0 

Bawa ke Canon Singapore aja boss
Munir punya juga direpair di sono..

Re: Biaya Service EOS300D dan Rebel di Datascript BERBEDA Jauh

Oleh:  Yudhi Fiandono (34613)    19 tahun yang lalu

 0 

Bang Rendra,
kalau boleh tau kalau harga sekarang benerin di Singapore butuh berapa lama dan biayanya berapa ?
mengingat Munir service nya udah lama ..sebelum dollar naek .. :|