In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  M. R. Taufik (17161)    18 tahun yang lalu

  0 

Asal muasal Minolta adalah perusahaan "Nichidokushashinkishoten" (Japanese-German camera-vendor) yang didirikan Kazuo Tashima tahun 1928. Perusahaan ini berganti nama menjadi Minolta Company pada tahun 1931. Tahu singkatannya Minolta? Minolta: Mechanism, Instruments, Optics and Lenses by Tashima).
Karena pasarnya yang kecil, tidak banyak yang tahu kiprah dan kontribusi Minolta kepada kemajuan teknologi fotografi. Tampaknya momen "kematian" Minolta cukup pas untuk mengingat kembali bagaimana perusahaan ini berawal dan apa saja sepak terjangnya di dunia kang-aw peralatan fotografi.

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Aditya Budi Pratomo (7325)    18 tahun yang lalu

 0 

Quote : 1998 Minolta Dynax 9: dust protected, stainless steel body (!), ultra-short shutter speed 1/12.000s, dan film advance 5.5 frames/s. Dan penting dicatat: ini adalah kamera film 35mm SLR pertama yang dilengkapi dengan built-in flash

Gak salah nih? Kalo cuma bulit in flash, duluan EOS 5 dan Nikon F401 donk. ;)) Ketuker ama Dynax 9xi ya...?

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  R. B. Isworo (5770)    18 tahun yang lalu

 0 

Di salah satu diskusi ada pengguna merk terkenal lain yang sangat menyayangkan matinya merk Minolta. Dia bilang: "Perbedaan Minolta dengan yang lainnya adalah: MINOLTA HAS PERSONALITY". So guys ... let's die with style ... :D Dan lahir kembali sebagai Sony ... Like.No.Other ... Only from the minds of Minolta ... :)) Udah donk sedihnya. Perlu sampai 40 hari nih? Kita perlu kumpul dan pakai pakaian hitam, dan kain hitam dililitkan di lensa-lensa kita?
Guys .. The MAF Mount Survive kok ... Bahkan mungkin stronger than ever.

1998: Dynax 9 ... Kamera Film PROFESSIONAL PERTAMA dengan BUILT-IN Flash
Dynax 9xi malah nggak punya built-in flash. Waktu 9xi diluncurkan, diluncurkan pula wireless TTL controller yang di seri 7xi dan 5xi dilakukan dengan menggunakan built-in flash.
1992: Dynax 9xi ... sebenarnya yang keluar adalah 7xi (The Darth Vader) duluan. SLR pertama dengan overlay LCD pada viewfinder (gambar di viewfinder bisa berubah sesuai setting dan orientasi kamera). 7xi saya punya. 14 segment honeycomb metering yang masih dipakai sampai saat ini bahkan di Dynax 7D. FIRST WIRELESS TTL Flash. Eye start pertama kali juga muncul di 7xi. Termasuk fungsi yang agak aneh: AutoZoom :)) Di program Mode (green P), kamera mencoba mendeteksi subyek dan nge-zoom dan menempatkan obyek sesuai kaidah rule-of-third. Fungsi ini hanya jalan kalau pakai lensa xi juga.
Minolta selalu mengeluarkan seri 7 (advanced amateur class) dulu, diikuti 5 (amateur) dan 9 (pro), kemudian seri 3 atau 4 (consumer).

First memang tidak selalu the best ... atau bahkan the leader. But we're there first. Nobody can take that away from us. :D We also died first ... so who's next? :D

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Aryo Edhie Nugroho (3082)    18 tahun yang lalu

 0 

Hiks...iya nih sedih juga bahwa masa inovatif dari Minolta harus berakhir. Sebagai pengguna Minolta sejak 9 tahun lalu saudah terasa bahwa Minolta memang memiliki personality sendiri. Bahkan untuk tiap2 hasil gambar yang dihasilkannya. Oh ya, belum dibahas nih soal kamera2 mikrofilm dari Minolta mas, kebetulan saya punya satu Minolta 16 QT.

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Bayu Arya (665)    18 tahun yang lalu

 0 

weleh weleh......jadi, Minolta apa yang layak di buru? (baru punya Hi Matic E, warisan)

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  rdiditfa (5531)    18 tahun yang lalu

 0 

kira² harga lensa²nya jadi turun... atau malah melonjak ya..?

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  M. R. Taufik (17161)    18 tahun yang lalu

 0 

Adit: Informasi tsb saya kutip, dan sudah saya verifikasi, dari website www.minoltaphotoworld.com. Sudah betul kok, 1998 Dynax 9 adalah kamera film SLR 35mm di kelasnya (seperti Oom Is bilang, seri 9 adalah untuk kelas profesional) yang pakai built-in flash. Jadi kalau Adit bilang EOS 5 atau F401 duluan, barangkali kelasnya beda. Atau bisa diinformasikan referensinya dimana sebagai bukti klaimnya? ;))

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  R. B. Isworo (5770)    18 tahun yang lalu

 0 

M.R. Taufik: Kok belum diterusin sejarah Minolta digitalnya. Aku terusin ya. Tolong dikoreksi kalau ada yang salah ya.

1996: Minolta RD175
The first Digital SLR. 1.75MP, ISO sampai dengan 800, Wireless Flash, RAW support, 3 CCD (2 Green, 1 Red/Blue), Interchangeable Lens, Minolta-A Mount.

  • SCSI-connection for the fastest possible data-transfer
  • Li-Ion accumulator
  • Prediction Autofocus
  • high ISO 800 sensitivity
  • wireless flash-control
  • uncompressed RAW-format and Adobe Photoshop plug-in for user-defined settings
  • remote exposure from PC and MAC possible
Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  R. B. Isworo (5770)    18 tahun yang lalu

 0 

1998: RD 3000
Digital SLR, with interchangeable lens, Minolta-Vectis Mount (Minolta-V APS)

  • Resolution: 2,7 megapixels
  • Image format: TiFF or JPEG
  • Shutter release times: 1/2000 – 30 s
  • Focus setting: Minolta TTL-phase detector
  • Expsoure meter: 14 segment honeycomb-pattern metering or spot-metering
  • Lens-mount: Minolta V bayonet
  • Exposure function: P, A, S, M
  • Sensitivity: ISO 200 or 800
  • Interface: SCSI-2 and TV-out
  • Remote control via a PC possible
Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  R. B. Isworo (5770)    18 tahun yang lalu

 0 

November 2004: Dynax 7D

First Digital SLR, with body Integral Anti Shake, First Advanced Amateur class dengan 2.5" LCD. Didisain dengan menggunakan body Dynax 7 Film.

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Iwan Samuel (91200)    18 tahun yang lalu

 0 

Yah... Pak Is nya keburu tidur lagi ....zzz...zzz.....zzzz Ayo dong tinggal satu lagi thn 2005 lahir si bungsu Minol Dynax 5D yang bakal diadopsi oleh Sony.... :D

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Aditya Budi Pratomo (7325)    18 tahun yang lalu

 0 

Taufik : Anda gak bilang kalo itu SLR Profesional. Cuma ditulis : kamera film 35mm SLR pertama yang dilengkapi dengan built-in flash . Makanya saya kira SLR biasa. Minolta kelas pro yg saya kenal cuma Dynax 9xi. Anyway, soal built-in flash di SLR Pro saya rasa bukanlah hal yg terlalu istimewa. Nikon dan Canon pun sebenarnya bisa saja menyertakan built-in flash di SLR Pro mereka sebelum Minolta, krn hal ini gak terlalu sulit. Namun ini tdk dilakukan krn mereka berpandangan kalo SLR Pro pake built-in flash, SLR tsb menjadi terlihat tdk pro.

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Rendra Kartadinata (19382)    18 tahun yang lalu

 0 

Mana nih yang Minolta yang format APSnya ? Ada 1 model yang designnya dijiplak abis oleh Olympus menjadi E-300 yang sekarang tuh..

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Radix R (2382)    18 tahun yang lalu

 0 

kak Rendra, E-300 maksudnya njiplak Pen-F dg porro mirror-nya ini ya ;)

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Rendra Kartadinata (19382)    18 tahun yang lalu

 0 

Bukan tuh ...
Minolta Vectis S1 (SLR dengan format film APS)

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Sugeng Sugiharto (1108)    18 tahun yang lalu

 0 

Wah antara Minolta Vectis S-1 dengan penF jelas tua PenF. Jadi darimana ada ide E-300 itu jiplakan dari Vectis. Kecuali kalau ada yang buktiin itu Vectis S-1 lahir sebelum 1963 >:/

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Radix R (2382)    18 tahun yang lalu

 0 

wah... jadi melenceng... maap, maap, maap, Kak Taufik, silahkan dilanjutkan lagi ceritanya tentang Minolta.

salam

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  R. B. Isworo (5770)    18 tahun yang lalu

 0 

Iwan Samuel ... iya Dynax 5D sebagai penutup he-he-he ... aku nggak punya gambarnya, maaf :(

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Bawarta G Lingga, BGL (103)    18 tahun yang lalu

 0 

Bravo buat Mas Taufik ...
Sempat merinding juga ngebayangin bgmn perjuangan yang
panjang begitu harus 'mati' ...
Semoga Minolta tetap exist walaupun dibawah bayang2x Sony ...

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: Hendra Putra (1255)    18 tahun yang lalu

 0 

Salut buat Taufik yang begitu detil nya menceritakan sejarah Minolta.
Memang Minolta exist kualitas dikelasnya walaupun aku bukan pake minolta, dan tidak bisa dianggap remeh akan kemampuan tekhnologinya walaupun telah tiada dan siapa tau minolta akan bangkit lagi.

Cheers,

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Ario Perdana (13433)    18 tahun yang lalu

 0 

Wah menarik sekali nih sejarah Minoltanya, sedih juga karena saya baru jadi Minoltians beberapa hari yang lalu setelah membanding2kan dengan brand lain selama 6 bulan hehehe...

Buat saya Minolta will never die, at least the spirit... Mudah2an setelah diambil Sony, dengan bermodalkan spirit dan inovasi dari para engineer Minolta, Sony akan menghidupkan dan lebih membesarkan Minolta yang dulu.

Saya sangat setuju dengan Pak Isworo, anggap saja ini rebirth dari Minolta, walaupun menggunakan nama Sony, at least Minolta is in the good hand sekarang (in terms of Marketing dan service).

Saya bisa membayangkan bagaimana Sony sukses dengan DSLRnya nanti karena produk yang sangat inovatif didukung oleh marketing yang sangat kuat. In the near future mungkin kita bakal liat Sony dengan unrebadged Minolta lens sebagai lensa kitnya, walaupun most likely untuk bersaing dengan Canon, Nikon, Olympus tambah Panasonic dan Samsung, Sony akan menggebrak dengan lens kit Zeis... Paling asik sih kalo harapan saya terjadi, Sony ngeluarin Sony Dynax 9D dengan lens kit Zeis xx-xx barengan dengan Sony Dynax 6D dengan lens kit Minolta 18-70.... hehehe ngarep... Mari kita liat bagaimana Sony dengan spirit Minoltanya taking on Canon, Nikon dan Olympus.

Long live Minolta... and Sony...

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh: A.A. Agung (3238)    18 tahun yang lalu

 0 

Wah...... asik juga nih ngebaca sejarah Minolta dari jaman doeloe ampe sekarang......makasih buat mas Taufik dan mas Is.....
Saya juga baru di dunia fotografi dan kemaren baru beli D5D....waktu itu sih blom tau Sony mau beli divisi fotografinya...

Tapi saya setuju dgn bang Ario....

Minolta is in the good hand sekarang (in terms of Marketing dan service)..........SONY....

dan juga prediksi kalau sony bakalan ngeluarin:
Sony Dynax 9D dengan lens kit Zeis xx-xx barengan dengan Sony Dynax 6D dengan lens kit Minolta 18-70....

...so mari kita saksikan kebangkitan Minolta di pertengahan tahun ini......

Long Live Minolta.......and Sony....:)

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Andi Syukur K. Lrs (6926)    18 tahun yang lalu

 0 

Bagaimana kalo diterusin dgn membahas lensa-lensanya Minolta...:D

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  M. R. Taufik (17161)    18 tahun yang lalu

 0 

Lensa Minolta ya ... boleh juga Bang. Tapi kayaknya mending dibikin thread baru lagi, nggak nyambung soalnya nanti dengan judulnya. BTW, kalau mau menambahkan model-model kamera Minolta, kalau bisa lengkap dengan gambarnya, silakan diaplot di thread ini.

Re: In Memoriam: Minolta Camera [1928-2006]

Oleh:  Yusuf Tomi A. (11956)    18 tahun yang lalu

 0 

ck...ck......ck..... minolta...... no komen.... dasyat nian perjuangannya.....